Belajar Apa Itu CSS: Fungsi, Jenis dan Hubungannya dengan HTML
Cascading Style Sheets (CSS) adalah jawaban singkat untuk yang penasaran dengan apa itu CSS. Bahasa pemrograman ini biasa digunakan untuk menentukan tampilan sebuah dokumen dan website yang dibuat oleh World Wide Web Consortium (W3C) pada tahun 1996.
CSS sendiri adalah sekumpulan perintah yang fungsinya untuk menjelaskan tampilan halaman sebuah situs web dalam mark-up language. CSS dibuat untuk memisahkan konten dari tampilan visualnya di situs yang akan mempengaruhi tampilan sebuah website.
Korelasi CSS dan HTML
HTML (hypertext markup language) adalah bahasa pemrograman populer yang sering digunakan banyak orang termasuk mahasiswa Telkom University untuk membuat website. Perannya sangat penting dalam mempersiapkan tampilan web yang sehari-hari diakses pengguna agar tidak berantakan.
HTML dan CSS mempunyai keterikatan antara satu dengan yang lain agar dapat berjalan dengan lancar. Ibaratkan handphone dengan casingnya, maka CSS adalah casing yang mempercantik tampilan sebuah handphone.
Para web designer dapat mengubah dan menambahkan seperti teks, latar belakang dan gambar dengan bantuan CSS. Keberadaannya pada sebuah web dapat langsung terlihat pada perbedaan warna teks. Karena CSS memberi perintah teks berwarna biru dengan tag <span> dengan tambahan tag class=” nama warna”.
Sehingga ketika tag <span> muncul, maka teks yang mengikutinya juga akan mempunyai warna sesuai yang diinginkan dan seterusnya. Sehingga Anda akan dapat mengenalinya dengan lebih mudah saat melihatnya.
3 Fungsi Penting CSS
Setelah mengetahui sekilas mengenai apa itu CSS maka langkah selanjutnya adalah mengetahui beberapa fungsinya. Kareena fungsi CSS dalam pembuatan website ternyata sangat dibutuhkan dengan beberapa manfaatnya berikut ini:
Proses loading halaman web lebih cepat
Fungsi yang penting dari kode CSS ini adalah kemampuannya untuk digunakan pada beberapa halaman website sekaligus. Dengan demikian maka jumlah kode yang digunakan dapat diminimalkan yang akan membuat beban loading menjadi ringan dan loading lebih cepat.
Beragam variasi
Memang fungsi penting yang digunakan untuk mengatur tampilan website adalah HTML namun sayangnya sangat terbatas. CSS menawarkan lebih banyak style yang dapat digunakan untuk mempercantik tampilan pada website.
Tampilan website yang rapi
Tampilan halaman website yang rapi pada berbagai ukuran layar pengguna baik pada desktop maupun HP dapat diperoleh dengan menggunakan CSS. Sehingga pemilik website dapat bekerja dengan tenang tanpa memikirkan tampilan webnya saat dibuka para pengunjung.
Hal ini berkat kelebihan CSS yang mempunyai banyak properti yang digunakan untuk mengatur tampilan konten sesuai dengan kebutuhan layar. Diantaranya adalah max-width yang dapat membuat ukuran elemen HTML berubah sesuai ukuran layar yang digunakan untuk menampilkan website.
3 Jenis CSS yang Sering Digunakan Web Designer
Diketahui bahwa CSS dibagi menjadi beberapa jenis yang tergantung pada fungsi penggunaannya. Meskipun demikian terdapat tiga macam jenis yang paling sering digunakan oleh para web designer untuk mempercantik tampilan web.
Inline Style CSS
Jenis ini merupakan kode yang dituliskan di dalam file HTML dengan menggunakan elemen spesifik yang memuat tag <style>. Dalam penerapannya hanya mempengaruhi satu baris kode HTML dan harus menempel pada elemen tulisan tersebut.
Internal CSS
Yang kedua adalah internal CSS yang merupakan kode untuk bagian header file HTML. Kelemahan dari jenis ini seringkali malah mengakibatkan loading menjadi semakin lama.
External CSS
Jenis ketiga merupakan kode yang posisinya berada di luar dokumen HTML sebagai file .css. External CSS ini berguna untuk mengkustomisasi semua tampilan halaman website yang sudah ditentukan. Namun dapat juga digunakan pada beberapa halaman sekaligus.
Demikianlah sekilas mengenai hubungan antara HTML dengan CSS, pengertian, fungsi dan juga jenisnya. Sebagai seorang web designer atau baru belajar, sangat penting bagi Anda untuk benar-benar memahami apa itu CSS dengan baik.
Referensi
https://www.hostinger.co.id/tutorial/apa-itu-css
Penulis: Nabillah Farah Nada